Archive for July, 2012

28 July 2012

PENILAIAN ACUAN NORMA (PAN) DAN PENILAIAN ACUAN PATOKAN (PAP)

Di dalam proses belajar mengajar pastilah aka ada evaluasi guna mengetahui sejauh mana tujuan/ target belajar tercapai.   Hasil evaluasi tersebut tertuang dalam nilai. Hasil penilaiam disajikan dalam bentuk nilai angka dan huruf, dalam hal ini, lembaga pendidikan ada yang menggunakan penilaian dengan angka 0 – 100 dan ada pula yang menggunakan penilaian angka 0 – 10.
Nilai angka ataupun nilai huruf itu umumnya merupakan hasil tes atau ujian yang diberikan oleh guru kepada para siswa setelah mereka mengikuti pelajaran selama jangka waktu tertentu. Nilai-nilai tersebut dimasukkan ke dalam buku laporan pendidikan atau buku rapor, seperti Surat Tanda Tamat Belajar (STTB), Ijazah, dan daftar nilai lainnya. Dalam proses evaluasi, koreksi dan pemberian nilai merupakan bagian darinya. Pengolahan nilai-nilai menjadi nilai akhir seorang siswa dapat dilakukan dengan mengacu kepada kriteria atau patokan tertentu, dalam hal ini terdapat jenis-jenis acuan penilaian yaitu Penilaian Acuan Patokan (PAP), dan PenilaianAcuan Norma (PAN). Berikut resume tentang PAN dan PAP.
A. PENILAIAN ACUAN NORMA (PAN)
1.  Pengertian Penilaian Acuan Norma

read more »

Tags: ,
27 July 2012

Cara Downloud Video Ukg online di youtube

Mungkin Bapak ,Ibu guru  yang masih pemula terkadang kesulitan dalam mendownload video di youtube. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk download video dari youtube dengan gratis:

Langkah-langkahnya  sebagai berikut:

  1. Siapkan software IDM. Jika kita belum mempunyai perangkat lunak tersebut, kita bisa mendownload versi terbarunya disini Download IDM terbaru sekarang.
  2. Bukalah situs  youtube  di youtube.com.
  3. Carilah video klip favorit anda dengan mengetikkan kata kunci yang anda maksud, lalu tekan tombol search. Misalnya, kita masukkan kata kunci: video  ukg , maka akan ditampilkan semuavideo klip yang berhubungan dengan kata kunci tsb. Lalu kita pilih salah satunya.
    read more »

Tags:
23 July 2012

Tentang UKG 2012

Assalamualaikum Wr. Wb!

Om Swastiastu !

Uji Kompetensi Guru (UKG) yakni tes tertulis untuk memetakan kemampuan guru Indonesia yang telah bersertifikasi akan segera diadakan. UKG ini bisa dilakukan secara on line atau pun off line. Mekanisme dan sistemnya tentu ada sosialisasi terlebih dahulu pada daerah masing-masing. Sosialisasi Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Bali pada tanggal 26 Juli 2012 , pukulo 11.00 wita bertempat di SMAN  1 Gerokgak.

Mau lihat tempat UKG Bali klik di sini.

Mau langsung jihat web resmi ukg silakan klik di sini!

Kisi-Kisi UKG Resmi dari Kemdikbud Lihat disini

Daftar Peserta UKG Lihat disini

Pencarian NUPTK Lihat disini

Yang mau ngeprint penjelasan (tutorial ) software ukg online ,silakan downloud dulu ini Uraian Materi Software Ukg Online

Yang mau lihat video tutorialnya klik disini.

Mau coba Simulasi soal online (versi gratis)  berikut ,silakan klik di bawah ini  :

Mau coba Simulasi 60 soal online, silakan klik di sini.

Catatan : Simulasi online ini diadakan oleh pihak swasta (Bapak Winoto – Jawa Tengah)  bukan oleh Kemendikbud Indonesia. Saya tidak ada hubungan kerjasama dengan admin tersebut. Saya hanya me – link- kan karena tombol-tombol navigasinya mirip versi resminya ( meskipun ada perbedaan disana-sini)  guna mempermudah teman-teman guru belajar navigasi ukg online. Oleh karena itu sangat bijak bila kita croscek ulang dengan tutorial resminya, baik yang bentuk video maupun pdf.   Harap Maklum. Semoga bermanfaat!

Tags:
23 July 2012

Ariel Bebas, Siapa yang Nikmat?

Nazril Ilham, yang lebih dikenal Ariel ‘Peterpan’  bebas  dari penjara Kebon Waru ,Bandung pada hari Senin, 23 Juli 2012. Sebagaimana dimaklumi, dia menginap di hotel prodeo untuk 3,5 tahun sebab adegan pornonya dengan Luna Maya serta Cut Tari diunggah (diuploud)  ke ranah publik tahun 2010. Saat itu Indonesia bahkan dunia heboh. Sempat juga Pak Beye menanggapinya. Internet berbunga mesum. Mbah Google pun banjir pesanan dengan tag Video Ariel, Luna, dan Cut Tari.  Ujungnya , dia masuk jeruji. Sedang Luna dan Tari bebas merdeka.  Aha, Nikmat Membawa Sengsara!  Kebalikan Judul  Roman karya  Tulis Sutan Sati ‘ Sengsara Membawa Nikmat ‘ (1928). Jadilah Ariel seorang pesakitan. Sama atapnya dengan penghuni kriminal lain. Bromocorah! Bahasa Indonesia yang baku ‘ Bramacorah’. Istilah hukum untuk orang yang melakukan pengulangan tindak pidana ; residivis!

Mestinya begitu negatif image itu. Pesakitan, bromocorah, dan residivis adalah kata-kata yang membawa makna peyoratif. Bercitra buruk, rendah dan hina. Bukan justru amelioratif. Bercitra baik, tinggi dan terhormat. Namun apa daya? Kata-kata adalah unsur bahasa yang menyerahkan diri kepada konvensi. Tergantung pemakai bahasa itu untuk memaknai dan mencitrakan. Mau pesakitan jadi pahlawan atau pahlawan jadi pesakitan,  is’t ok! Monggo kerso. Bahasa gaulnya, so whot gitu lhoh!

Senyatanya inilah yang terjadi ketika Ariel bebas tadi pagi. Di luar pintu penjara begitu berjubel  fasnya. Sahabat Peterpan, mereka menyebut. Bak seorang  pahlawan, Ariel dielu-elukan penuh histeria. Sampai-sampai mobil yang membawanya merambat pelan  ala jalan ke puncak pada Sabtu sore. Polisi pun kewalahan mengamankan. KPAI menyorot juga bahwa penyambutan Ariel berlebihan. Dia bukan pahlawan! Fans berjubel begitu. Dari Tegal, Brebes, Jogja bahkan luar Jawa. Wow,  idola?

Yang  super heboh justru liputan berbagai media elektronik dan cetak.  Stasiun- stasiun  TV ternama meliputnya dengan penuh semangat. Insan Infotaiment gentayangan. Head Line News serta  putar rating tinggi. Ariel paham dengan trik jitu menarik minat yakni adakan  ‘ Konferensi Pers’. Bahkan tiket untuk itu Rp 60. 000,00 . Alamak……..!

Ariel bebas, siapa yang nikmat ya?

Tags:
21 July 2012

Al Fatihah bukan untuk dibaca (saja)

Bagi seorang muslim/mah surat Al Fatihah tidaklah asing. Sebab setiap sembahyang akan selalu dibacanya. Entah paham atau tidak terjemahannya. Bahkan terkadang yang  hafal pun,  belum tentu mengerti apa yang dimaksud. Pada umumnya Al Fatihah hanya kita baca dan hafalkan saja lafaznya. Al Fatihah hanyalah bacaan sambil lalu.  Padahal surat ini adalah doa, yakni sebuah permohonan agar kita ditunjuki jalan yang benar (lurus). Kita bermohon – dengan jalan yang benar  itu – kita akan menuju kepada Tuhan. Mestinya permohonan ini harus sudah dikabulkan ( ketemu jawabannya) jauh  sebelum mati. Lalu bagaimana nasib  kita yang akan pulang kepada sang khaliq itu kalau belum menemukan jalan yang lurus itu?

read more »

Tags: